Asuhan Keperawatan Gerontik Pada Tn.J Tentang Pemberian Terapi Kompres Hangat Pada Pasien Dengan Arthritis Gout Di Desa Naumbai Wilayah Kerja Puskesmas Air Tiris
DOI:
https://doi.org/10.63477/juski.v1i1.127Keywords:
Family nursing, Malnutrition, Mining VillageAbstract
Lansia merupakan orang dengan usia lebih dari 60 tahun, pada usia lansia secara normal tubuh akan mengalami beberapa kemunduran baik secara fungsi fisiologis maupun fisik Penderita asam urat beresiko mengalami gangguan nyeri pada persendian. Penimbunan Kristal asam urat pada penderita bisa menyebabkan nyeri. Upaya non farmakologi untuk mengurangi nyeri sendi penderita asam urat melalui kompres hangat. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis Pengaruh Kompres Hangat Dalam Penurunan Nyeri Sendi Pada Penderita Asam Urat. Pada penelitian ini penulis mengambil klien seorang lansia yang mengalami nyeri akibat asam urat di desa naumbai wilayah kerja puskesmas Air Tiris. Perlakuan yang diberikan adalah terapi kompres hangat. Hasil penelitian didapat skala nyeri yang dialami oleh klien adalah 5 merupakan skala nyeri sedang. Dari implementasi yang diberikan kepada klien dengan menggunakan terapi kompres hangat yang diberikan selama 3x20 menit didapatkan evaluasi skala nyeri yang dialami klien berkurang, yang dapat diartikan ada perubahan nyeri yang dialami klien sebelum dan sesudah dilakukan tindakan terapi kompres hangat pada penderita asam urat dengan nyeri sendi. Disimpulkan setelah kompres hangat selama 3x20 menit pada pasien asam urat dengan keluhan nyeri sendi mampu menurunkan skala nyeri sendi dari nyeri sedang (5) menjadi skala nyeri ringan (3)
Downloads
References
Achjar, Komang Ayu Henny. 2012. Asuhan Keparawatan Keluarga : Strategi Mahasiswa Keperawatan dan Praktisi Perawat Perkesmas. Jakarta : CV Sagung Seto
Adiningsih, Sri. 2010. Waspadai Gizi Balita Anda. Jakarta : PT Elex Media Komputindo
Almatsier, Sunita. 2013. Prinsip Dasar Ilmu Gizi. Jakarta : PT Gramedia Pustaka Utama
Arisman. 2016. Buku Ajar Ilmu Gizi : Gizi dalam Daur Kehidupan. Ed. 2. Jakarta : EGC
Depkes RI. 2017. Bagan Tatalaksana Anak Gizi Buruk Buku I. http://gizi.depkes.go.id/wp- content/uploads/2017/05/BUKU-GIZI- BURUK-I-2011.pdf (Diakses Tanggal 15Maret 2021 Jam 12.10 WIB).
Friedman, Marilyn M. 2010. Buku Ajar Keperawatan Keluarga: Riset, Teori dan Praktik. Jakarta : EGC
Gusti, Salvari. 2013. Buku Ajar Asuhan Keperawatan Keluarga. Jakarta : CVTrans Info Media
Hidayat, Aziz Alimul. 2014. Pengantar Ilmu Kesehatan Anak untuk Pendidikan Kebidanan. Jakarta : Salemba Medika
Irianto, Djoko Pekik. 2016. Panduan Gizi Lengkap Keluarga dan Olahragawan. Ed. I. Yogyakarta : ANDI
Nursalam. 2015. Metodologi Penelitian Ilmu Keperawatan : Pendekatan Praktis Ed. 1, Jakarta : Salemba Medika
Padila. 2012. Buku Ajar : Keperawatan Keluarga Dilengkapi Aplikasi Kasus Askep Keluarga Terapi Herbal dan Terapi Modalitas. Yogyakarta: Nuha Medika
Proverawati, Atikah & Erna Kusuma Wati. 2011. Ilmu Gizi untuk Keperawatan & Gizi Kesehatan. Yogyakarta: Nuha Medika
Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS). 2018. http://www. depkes.go.id / resource/ download / general/Hasil%20Riske sdas 2018.pdf (Diakses Tanggal 14 Maret 2021 Jam : 10.20 WIB).
Suriadi & Rita Yuliani. 2010. Asuhan Keperawatan Anak. Jakarta : CV Sagung Seto
Susanto, Tantut. 2012. Buku Ajar Keperawatan Keluarga : Aplikasi Teori pada Praktik Asuhan Keperawatan Keluarga. Jakarta : Trans Info Media
Suyanto. 2011. Metodologi dan Aplikasi Penelitian Keperawatan. Yogyakarta: Nuha Medikas